Tiba di Stasiun Daop 4 Semarang Lonjakan Penumpang Warnai Mudik Lebaran

Jakarta, 26 Maret 2025 – Selama empat hari masa Angkutan Lebaran 2025, sebanyak 82.115 penumpang telah tiba di berbagai stasiun wilayah Daop 4 Semarang. Rata-rata, 20.529 penumpang per hari memadati stasiun-stasiun utama seperti Semarang Tawang, Semarang Poncol, Tegal, Pekalongan, Pemalang, Cepu, dan Ngrombo. “Lonjakan kedatangan penumpang tertinggi terjadi pada Sabtu, 22 Maret 2025, dengan 22.286 orang tiba di stasiun Daop 4 Semarang,” ungkap Franoto Wibowo, Manager Humas KAI Daop 4 Semarang.
Stasiun Semarang Tawang menjadi tujuan utama pemudik dengan 19.964 penumpang, diikuti Semarang Poncol (15.229), Tegal (14.177), Pekalongan (10.425), Pemalang (5.951), Cepu (4.884), dan Ngrombo (3.906). “Kami terus memantau perkembangan arus kedatangan di setiap stasiun wilayah Daop 4 Semarang dan berupaya memberikan layanan terbaik,” jelas Franoto.
Franoto menambahkan, KAI Daop 4 Semarang telah menyiapkan berbagai strategi untuk mengantisipasi puncak arus mudik, termasuk penambahan perjalanan dan penguatan koordinasi di lapangan. “Kami ingin memastikan seluruh pelanggan dapat mudik dengan aman, nyaman, dan lancar di stasiun wilayah Daop 4 Semarang,” katanya.
Ia juga mengingatkan penumpang untuk selalu menjaga keamanan dan mengikuti aturan selama berada di stasiun. “Kami mengimbau seluruh penumpang untuk tetap tertib dan memperhatikan arahan petugas demi kelancaran mudik tahun ini,” tutup Franoto.
(Redaksi)