Pesona Kereta Api di Libur Paskah: Tiket Terjual 846 Ribu, Okupansi 102 Persen

Jakarta, 21 April 2025 – Momentum libur panjang Paskah 2025 dimanfaatkan masyarakat untuk bepergian, dan kereta api menjadi salah satu moda transportasi yang paling diminati. PT Kereta Api Indonesia (Persero) melaporkan bahwa sebanyak 846.791 tiket kereta api jarak jauh (KAJJ) telah terjual hingga Senin (21/4) pukul 11.08 WIB, melampaui kapasitas 831.297 kursi. Okupansi pun menyentuh angka tinggi, yakni 102 persen.
Puncak perjalanan terjadi pada Minggu (20/4), ketika tiket terjual sebanyak 209.167, melebihi kapasitas harian 170.365 kursi. Akibatnya, tingkat keterisian melonjak hingga 123 persen.
“Kami sangat mengapresiasi antusiasme masyarakat yang menjadikan kereta api sebagai pilihan utama untuk bepergian selama libur panjang ini,” ungkap Anne Purba, Vice President Public Relations KAI.
Sejak awal masa libur, peningkatan jumlah pelanggan terlihat jelas. Pada 17 April, penumpang mencapai 186.103 (113 persen), lalu 171.312 orang (101 persen) pada 18 April, dan 154.313 orang (91 persen) pada 19 April.
Layanan unggulan seperti Kereta Compartement bahkan mencatat okupansi 118 persen. Fleksibilitas sistem naik-turun penumpang memungkinkan satu kursi digunakan oleh lebih dari satu orang.
“Kami melihat pola perjalanan masyarakat semakin dinamis. Banyak pelanggan memanfaatkan perjalanan antarkota secara lebih fleksibel,” jelas Anne Purba. Ia menutup pernyataannya dengan optimisme, “Kami terus berinovasi untuk menghadirkan layanan yang aman, nyaman, dan modern. Kereta api terus menjadi pilihan utama, tidak hanya karena keandalannya, tetapi juga berkat kemudahan akses, peningkatan layanan, dan inovasi yang terus dilakukan.” (Redaksi)