KA Ekonomi Terlaris: Pilihan Utama Masyarakat Selama Mudik Lebaran 2025

Jakarta, 28 Maret 2025 – PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk menyediakan transportasi yang aman, nyaman, dan terjangkau bagi masyarakat selama mudik Lebaran tahun ini. Dengan total kapasitas 4.591.510 tempat duduk yang disediakan untuk periode 21 Maret hingga 11 April 2025, KAI berupaya memastikan bahwa masyarakat dapat merayakan Lebaran dengan keluarga tercinta di kampung halaman. Sebanyak 59,94% dari total kapasitas tersebut, atau 2.752.310 tempat duduk, dialokasikan untuk layanan KA Ekonomi dengan harga lebih terjangkau.
“Penyediaan kapasitas ini adalah bentuk komitmen KAI dalam mendukung mobilitas masyarakat selama momen Lebaran,” ujar Vice President Public Relations KAI Anne Purba. Dalam sehari, KAI mengoperasikan 49 KA Jarak Jauh (JJ) Ekonomi Komersial dengan total 127 perjalanan per hari, serta 13 KA JJ Ekonomi PSO dengan 34 perjalanan per hari. Dari total kapasitas kelas ekonomi jarak jauh yang tersedia, sebanyak 1.633.720 tempat duduk dialokasikan untuk KA ekonomi komersial, sementara sisanya merupakan KA bersubsidi melalui kontrak PSO dengan pemerintah.
Sejak awal periode Angkutan Lebaran pada 21 Maret hingga 27 Maret 2025 pukul 24.00 WIB, KAI telah melayani 1.230.272 pelanggan di seluruh wilayah operasionalnya di Pulau Jawa dan Sumatera. Stasiun-stasiun dengan volume keberangkatan tertinggi meliputi Pasarsenen, Gambir, Surabaya Pasar Turi, Surabaya Gubeng, Yogyakarta, Semarang Poncol, Bandung, Kiaracondong, Bekasi, dan Lempuyangan. Beberapa KA Ekonomi yang paling diminati selama periode ini adalah KA Matarmaja relasi Malang-Pasarsenen dengan total penumpang mencapai lebih dari 27 ribu orang dan KA Joglosemarkerto relasi Purwokerto-Solo Balapan sebanyak hampir 25 ribu penumpang.
Dengan tarif yang terjangkau serta peningkatan fasilitas seperti AC dan sistem informasi modern di KA Ekonomi, KAI terus berinovasi untuk memberikan pengalaman perjalanan yang lebih baik bagi pelanggan selama mudik Lebaran tahun ini. “Ke depan, KAI akan terus berinovasi dalam meningkatkan kualitas layanan serta menyesuaikan kebutuhan pelanggan, sehingga perjalanan dengan kereta api tetap menjadi pilihan utama masyarakat dalam bepergian, terutama selama momen Lebaran dan periode liburan lainnya,” tutup Anne Purba.
(Redaksi)