Direktur BSI Membawa Aspirasi Global ke BRI, BSI Optimis Kinerja Tetap Solid

0
Upgrade-Sistem-BSI-9-5

Jakarta, 25 Maret 2025 – PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) mengucapkan selamat atas pengangkatan Hery Gunardi sebagai Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) BRI pada Senin (24/3/2025). Direktur Teknologi dan Informasi BSI, Saladin D. Effendi, juga turut dipercaya untuk memegang jabatan yang sama di BRI. Penunjukkan ini menunjukkan dedikasi dan komitmen BSI dalam menghasilkan pemimpin berkualitas, sekaligus mencerminkan pencapaian solid yang telah diraih oleh perusahaan.

Wakil Direktur Utama BSI, Bob Tyasika Ananta, menyampaikan rasa bangga atas pengangkatan tersebut. “Kami optimis bahwa amanah baru ini akan membawa dampak positif, tidak hanya bagi BRI, tetapi juga bagi sektor perbankan nasional secara keseluruhan,” ungkap Bob. Ia juga mengapresiasi kepemimpinan Hery Gunardi yang telah membawa BSI mencatatkan pertumbuhan signifikan, dari aset awal merger sebesar Rp236 triliun menjadi Rp409 triliun pada akhir tahun 2024, menjadikan perusahaan sebagai salah satu pemain utama dalam industri perbankan nasional.

Untuk periode 2026–2030, BSI telah menetapkan aspirasi besar melalui transformasi tahap kedua, dengan tujuan menjadi salah satu dari lima bank syariah terbesar di dunia berdasarkan kapitalisasi pasar. Transformasi ini menjadi kelanjutan dari fondasi kokoh yang telah dibangun selama transformasi tahap pertama, memastikan kesinambungan strategi bisnis yang inovatif dan berkelanjutan. Dengan dukungan talenta terbaik dan tata kelola perusahaan yang baik, BSI siap menghadapi tantangan global sambil memperkuat posisi sebagai bank syariah modern.

BSI juga tetap berkomitmen untuk meningkatkan edukasi dan literasi keuangan syariah di masyarakat Indonesia, menghadirkan manfaat yang luas bagi umat. Penunjukkan direksi BSI di BRI menjadi bukti nyata keberhasilan perusahaan dalam mencetak pemimpin unggul untuk membawa perubahan signifikan. Dengan strategi bisnis yang konsisten dan prinsip syariah yang dijunjung tinggi, BSI optimis dapat terus tumbuh dan memberikan kontribusi positif bagi pembangunan ekonomi nasional.

(Redaksi)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *