Dari Keterbatasan ke Profesionalisme: BSI Hadirkan Agen Disabilitas Inspiratif

0
BSI-Tina-23

Jakarta, 24 Maret 2025 – Di dunia perbankan yang kompetitif, kualitas layanan adalah kunci untuk memenangkan hati nasabah. Namun, Bank Syariah Indonesia (BSI) membuktikan bahwa kualitas layanan bukan hanya soal kecepatan atau efisiensi, tetapi juga tentang kemampuan untuk melihat potensi dalam setiap individu, termasuk penyandang disabilitas.

Melalui program pemberdayaan agen disabilitas di BSI Contact Center, bank ini menghadirkan para profesional yang tak hanya mengutamakan kinerja, tetapi juga nilai kemanusiaan dalam pelayanan. Salah satu agen yang sangat menginspirasi adalah Tina Ade Firliana, penyandang disabilitas daksa yang bekerja dengan penuh dedikasi di Contact Center BSI. Meskipun memiliki tantangan fisik, Tina tidak membiarkan hal tersebut mengurangi kualitas pelayanannya.

“Tantangan fisik yang saya hadapi justru menjadi motivasi bagi saya untuk bekerja lebih keras dan memberikan yang terbaik. Setiap hari, saya belajar untuk terus beradaptasi dan menemukan cara untuk memberikan pelayanan yang maksimal bagi nasabah. Saya ingin menunjukkan bahwa keterbatasan bukan penghalang untuk memberikan layanan terbaik,” ujar Tina dengan semangat yang luar biasa.

Dengan memberi kesempatan bagi penyandang disabilitas untuk bergabung dalam tim, BSI mengedepankan inklusivitas dan mengubah paradigma mengenai kemampuan profesional dalam dunia kerja perbankan. (Redaksi)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *