BYONDFEST Ramadan BSI Tingkatkan Inklusi Keuangan Digital di Jambi

0
WhatsApp-Image-2025-03-09-at-15.07.57-11

Jakarta, 16 Maret 2025 – PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat inklusi keuangan digital melalui acara BYONDFEST Ramadan yang berlangsung di Tangcity Mall, Tangerang, pada 13-16 Maret 2025. Acara ini menjadi wadah strategis untuk memperkenalkan aplikasi BYOND by BSI kepada masyarakat luas, terutama generasi milenial dan Gen Z, yang saat ini mendominasi segmen pengguna layanan digital BSI.

Regional CEO BSI Region IV Jakarta 1, Affan Mawardi, menyatakan bahwa BYONDFEST Ramadan menjadi bagian dari strategi untuk mencapai target pertumbuhan bisnis sebesar 25% pada tahun ini. “Hingga akhir 2024, total Dana Pihak Ketiga (DPK) di regional kami telah mencapai Rp 53,2 triliun, yang didukung oleh tabungan sebesar Rp 20,4 triliun melalui transaksi di BYOND,” ujarnya. Affan juga menekankan bahwa aplikasi ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan finansial, sosial, dan spiritual nasabah dalam satu platform modern.

Beragam aktivitas menarik turut memeriahkan BYONDFEST Ramadan di Tangerang, mulai dari tausiah, hiburan seni Islami oleh Dudy Oris, hingga santunan dan belanja bersama 100 anak yatim. Tidak hanya itu, pengunjung juga dapat memanfaatkan berbagai promo menarik seperti cashback hingga Rp 125 ribu, diskon besar untuk paket haji dan umroh hingga Rp 5 juta, serta berbagai penawaran spesial lainnya dari mitra perbankan syariah.

Dengan acara seperti BYONDFEST Ramadan, BSI tidak hanya memperkenalkan inovasi digitalnya tetapi juga memperkuat visinya untuk menjadi mitra finansial yang inklusif, relevan, dan modern bagi seluruh nasabah. Langkah ini sekaligus memperkokoh posisi BSI sebagai pelopor transformasi digital di sektor perbankan syariah.

(Redaksi)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *