KAI Daop 3 Cirebon Siapkan 1.300 Personel untuk Amankan Arus Mudik Lebaran 2025

Cirebon, 24 Maret 2025 — PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 3 Cirebon telah memulai persiapan arus mudik Lebaran 2025 dengan menggelar apel gelar pasukan di Stasiun Cirebon pada Senin (24/3/2025). Apel kesiagaan ini diikuti oleh sekitar 1.300 personel yang akan bertugas sepanjang masa angkutan Lebaran. Vice President Daop 3 Cirebon, Mohamad Arie Fathurrochman, memimpin langsung apel tersebut.
“Kami ingin memastikan bahwa seluruh pekerja kereta api siap untuk menjalankan tugas mereka, terutama di bagian operasional, untuk memberikan pelayanan terbaik selama Lebaran,” ujar Arie.
Masa angkutan Lebaran 2025 ditetapkan pemerintah berlangsung mulai 21 Maret hingga 8 April 2025. Posko pengamanan dan pelayanan di Daop 3 Cirebon telah beroperasi sejak hari ini.
Sebanyak 1.300 personel telah dikerahkan, termasuk petugas dari TNI-Polri, komunitas pecinta kereta api, dan tenaga tambahan customer service mobile (CSM). “Kami melibatkan 1.300 orang dari seluruh lini, ditambah dengan petugas dari kepolisian, TNI, serta komunitas kereta api,” kata Arie.
Daop 3 juga memastikan 13.680 tempat duduk tersedia per hari, dengan 130 perjalanan kereta api yang melintasi jalur tersebut setiap harinya. Meskipun demikian, hanya ada penambahan 7 kereta api khusus untuk Lebaran.
Prediksi lonjakan penumpang di Daop 3 Cirebon terjadi pada 28 Maret 2025, dengan sekitar 13.328 penumpang diperkirakan akan memadati perjalanan kereta api. “Ini akan menjadi sekitar 129 persen dari hari biasa,” terang Arie. (Redaksi)